
Solusi Area Kerja Aman, Produktivitas Terjamin
Solusi area kerja aman- Kebijakan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) yang diterapkan pemerintah membuat beberapa perusahaan kembali menginstruksikan karyawannya untuk bekerja dari rumah. Namun, para pekerja industri manufaktur atau pabrik akan sulit untuk melakukan work from home. Para pelaku usaha yang tidak menerapkan kerja dari rumah atau work from home harus memberikan prosedur keamanan dan keselamatan kerja untuk mencegah penyebaran COVID-19.
Namun, di akhir tahun 2022 pemerintah memutuskan untuk mencabut PPKM yang tertuang dalam Instruksi Mendagri Nomor 50 dan 51 Tahun 2022. Hal ini membuat berbagai industri kembali mencoba untuk memberlakukan sistem kerja on site atau WFO. Untuk mendukung hal ini, lingkungan kerja yang aman dan sehat diperlukan.
Untuk menjaga protokol kesehatan dan protokol keselamatan kerja demi menciptakan area kerja yang aman sangat diperlukan. Karena Kementerian Tenaga Kerja (Kemenaker) dari tahun ke tahun, berupaya menekan jumlah kecelakaan tenaga kerja. Menteri Tenaga Kerja, Ida Fauziah menjelaskan pada tahun 2018 terjadi 157.313 kasus yang berkaitan dengan kecelakaan kerja, sedangkan sepanjang Januari ÃÆââââ¬Å¡Ã¬Ã¢ââ¬Ã
â September 2019 terdapat 130.923 kasus. Ini menunjukkan terjadinya penurunan kasus kecelakaan kerja sebesar 26,40 persen. Harapannya sepanjang tahun 2023 kecelakaan kerja akan lebih menurun.
Kecelakaan kerja tidak hanya menyebabkan kematian, kerugian materi, dan moril, tetapi juga dapat mempengaruhi produktivitas. Maka dari itu area kerja yang mendukung faktor keselamatan dan kesehatan kerja tentu dapat mengurangi kecelakaan dan meningkatkan produktivitas pekerja.
Contoh area kerja aman yang menunjang produktivitas kerja
Salah satu langkah cerdas untuk menghindari atau meminimalkan kecelakaan kerja serta kerusakan pada peralatan dan fasilitas ialah dengan safety and identification solution. Solusi yang dihadirkan oleh Kawan Lama dalam bentuk produk-produk sign, label, dan juga printing system berkualitas tinggi. Berikut solusi dari Brady yang dapat menciptakan area kerja yang aman:
Selain solusi tersebut, ada bebrapa tips area kerja aman yang bisa memberikan para karyawan rasa nyaman dan aman ketika bekerja, beberapa di antaranya adalah sebagai berikut:
1. Pencahayaan yang Cukup
Pastikan ruang kerja Anda memiliki pencahayaan alami yang cukup. Gunakan lampu dengan intensitas yang sesuai untuk menghindari ketegangan mata.
2. Ergonomi
Pilih kursi dan meja yang ergonomis untuk mendukung postur tubuh yang baik. Atur tinggi kursi dan meja agar sesuai dengan tinggi tubuh Anda.
3. Tata Letak yang Efisien
Susun peralatan dan barang-barang kerja secara teratur dan efisien. Ini akan membantu Anda menghindari kebingungan dan mengoptimalkan ruang kerja Anda.
4. Pengorganisiran
Gunakan rak, laci, dan wadah penyimpanan untuk mengatur dokumen dan barang-barang penting Anda. Ini akan membantu Anda menemukan hal-hal dengan lebih cepat sehingga pekerjaan bisa berjalan dengan lancar.
5. Kebersihan dan Keteraturan
Selalu jaga kebersihan ruang kerja Anda. Bersihkan meja dan peralatan secara berkala. Ruang kerja yang bersih dapat meningkatkan fokus Anda.
6. Sentuhan Pribadi
Tambahkan sentuhan pribadi ke ruang kerja Anda, seperti tanaman hias atau dekorasi yang memotivasi. Hal ini dapat meningkatkan suasana hati dan kreativitas Anda.
Dengan area kerja yang aman, maka kerja akan lebih produktif dan sesuai standar, serta terhindar dari bahaya, sehingga dapat meningkatkan efisiensi perusahaan. Segera kunjungi Kawanlama.com untuk mendapatkan beragam promo dan informasi produk industrial lainnya.